Kebutuhan Primer adalah - Pengertian dan 10 Contoh Kebutuhan Primer Dalam Kehidupan Sehari - Hari


Kebutuhan primer adalah
kebutuhan pokok (primer) yang dibutuhkan oleh manusia.Kebutuhan manusia yang terus meningkat menyebabkan ilmu pengetahuan dan teknologi juga semakin meningkat.Kebutuhan pokok manusia adalah sandang, pangan dan papan.

Menurut ILO (International Labour Organization), kebutuhan primer adalah kebutuhan fisik minim manusia, yang berkaitan dengan kecukupan kebutuhan pokok baik untuk masyarakat miskin maupun kaya.

Dengan kata lain, kebutuhan primer adalah kebutuhan utama yang wajib dipenuhi oleh seseorang untuk dikatakan hidup layak sebagai manusia, serta untuk menjamin keberlangsungan hidupnya. Jika kebutuhan primer tersebut tidak dapat dipenuhi, maka kebutuhan yang lainpun tidak bisa dipenuhi.

 

Baca Juga: Kliping Adalah - Pengertian , Tujuan, Struktur Kliping dan Langkah-Langkah Membuat Kliping

 

Kebutuhan Primer : Kenyataan Saat Ini

  • Kebutuhan Sandang

Dalam memilih pakaian, tentu kita melihat fungsi dan tingkat kenyamanannya. Namun beberapa orang dan masyarakat, mengaitkan sandang dengan status sosial yang mereka miliki. Sehingga tak heran, jika beberapa kalangan terlihat bangga menggunakan pakaian dengan merek tertentu, dan merasa bangga jika orang lain tahu bahwa mereka menggunakan pakaian dengan merek tertentu.

Meski memang ada sebagian orang yang membeli pakaian mahal karena lebih nyaman digunakan daripada pakaian yang murah, namun ada juga yang membeli pakaian mahal karena meletakkan kebanggaan diatas kenyamanan.

Namun yang unik kaum millenials, seolah kembali lagi ke anggapan dasar bahwa pakaian digunakan karena fungsinya dan tingkat kenyamanan. Banyak diantara mereka yang mencontoh mark Zuckerberg atau Steve Jobs yang tetap berpakaian sederhana meski mereka memiliki kekayaan yang luar biasa.

  • Kebutuhan Akan Pangan

Indonesia dahulu memperkenalkan porsi makan 4 sehat 5 sempurna. Isi makanan ini terdiri dari sejumlah karbohidrat, protein, sayur, telur, buah ditambah dengan susu. Namun saat ini, banyak dari kita sudah tak peduli mengenai keseimbangan ini. Kita mulai mengenal makanan instan, junk food, jajanan pasar dengan komposisi nutrisi yang tak seimbang.

Beberapa orang menganggap Indomie sebagai salah satu pangan pokok. Sedangkan beberapa orang lagi bahkan memilih makanan berdasarkan prestise atau tidak makanan yang akan dimakan. Dengan gejala media sosial saat ini, merupakan suatu kebanggaan bila bisa menikmati makanan mahal lalu memamerkannya di media sosial.

  • Kebutuhan Akan Papan

Memiliki rumah merupakan dambaan setiap orang di masa ini. Harga properti yang melambung tinggi membuat banyak orang tak mampu memiliki tempat tinggal sesuai yang mereka inginkan. Karena itulah lalu populer tempat tinggal dengan space terbatas seperti apartemen, kos-kosan, bedeng dan lainnya. Pemilihan lokasi juga menentukan harga dari properti yang ditawarkan.

 

 

Contoh Kebutuhan Primer Dalam Kehidupan Sehari - Hari

  • Pangan

Pangan adalah segala sesuatu yang berasal  dari sumber hayati dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah, yang diperuntukkan sebagai makanan atau minuman bagi konsumen manusia,  termasuk bahan tambahan pangan dan bahan lain yang digunakan dalam proses penyiapan, pengolahan dan pembuatan makanan atau minuman.Pangan olahan adalah makanan atau minuman hasil proses dengan cara atau metode tertentu dengan atau tanpa bahan tambahan.

  • Sandang

Sandang adalah pakaian yang diperlukan oleh manusia sebagai mahluk berbudaya. Pada awalnya manusia memanfaatkan pakaian yang dibuat dari kulit kayu dan kulit hewan yang tersedia di alam. Kemudian manusia mengembangkan teknologi pemintal kapas menjadi benang untuk ditenun menjadi bahan pakaian. Pakaian berfungsi sebagai pelindung tubuh dari panas dan dingin. Seiring perubahan zaman, fungsi pakaian mulai beralih fungsi, yakni untuk memberi kenyamanan kepada pemakainya sesuai dengan jenis-jenis kebutuhan seperti pakaian kerja, pakaian rumah, untuk tidur dan sebagainya.

  • Papan

Salah satu kebutuhan primer lainnya adalah papan yang memiliki arti kebutuhan manusia untuk membuat tempat tinggal atau rumah. Pada awalnya fungsi rumah hanya untuk tempat bertahan diri atau tempat berlindung dari hujan dan terik sinar matahari. Namun lama kelamaan berubah menjadi tempat tinggal keluarga. Hal ini diikuti dengan pertimbangan orang-orang tentang aspek estetika khususnya bagi orang-orang dikalangan kelas atas. Manusia juga membutuhkan rumah sebagai tempat untuk hidup dan bersosialisasi. Rumah dapat berfungsi sebagai tempat untuk menikmati kehidupan yang nyaman, tempat untuk beristirahat, tempat berkumpulnya keluarga, dan tempat untuk menunjukkan tingkat sosial dalam masyarakat. Aktifitas yang paling sering dilakukan di dalam rumah adalah beristirahat dan tidur. Selebihnya, rumah berfungsi sebagai tempat beraktivitas antara anggota keluarga atau teman, baik di dalam maupun di luar rumah pekarangan.

  • Pendidikan

Untuk dapat bersaing di era modern ini, seseorang harus mengenyam pendidikan yang layak. Itulah alasan mengapa ayah dan ibu Anda menyekolahkan Anda saat ini. Tanpa pendidikan yang layak seseorang akan kalah bersaing dengan orang lainnya sehingga kesempatannya untuk dapat bertahan hidup dengan persaingan yang berat pasti akan semakin sulit. Oleh karenanya pendidikan juga termasuk contoh kebutuhan primer untuk Anda.

  • Kesehatan

Kebutuhan akan kesehatan mutlak dipenuhi setiap orang untuk dapat bertahan hidup. Jika sakit, seseorang harus berobat dan dirawat agar nyawanya tertolong dan dapat terus melanjutkan hidup. Tidak terbatas pada itu, kebutuhan akan kesehatan juga mencakup pada hak-hak dasar lainnya seperti makanan yang sehat, hunian yang sehat, pola hidup sehat, dan lain sebagainya.

  • Energi

Kebutuhan akan energi menjadi sangat penting di masa sekarang ini. tanpa adanya energi roda kehidupan akan lumpuh total. Bayangkan bila tidak ada bensin atau solar, tidak akan ada kendaraan yang bersliweran mendistribusikan bahan pangan. Begitupun bila tidak ada gas LPG yang dijual lagi, ibu Anda mungkin tidak akan bisa memasak sarapan untuk Anda dan keluarga. Begitupun dengan kebutuhan akan listrik. Nah, oleh karena itu tentu wajar jika kebutuhan akan energi menjadi salah satu contoh kebutuhan primer bagi manusia yang wajib dipenuhi.

  • Pekerjaan

Bagi orang yang udah memasuki usia produktif, pekerjaan menjadi salah satu kebutuhan yang sangat penting untuk menunjang kehidupan. Ketika seseorang bekerja, tentunya ia akan mendapatkan imbal hasil dari usahanya tersebut yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok lainnya. Jadi bisa dibayangkan betapa sulitnya orang yang belum memiliki pekerjaan.Lain halnya dengan pengusaha, kebutuhan utama dari wirausahawan itu sendiri adalah kegiatan bisnis yang dibuatnya untuk memenuhi kebutuhan primer dirinya sendiri dan keluarga.

  • Hubungan

Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar, kita diajarkan bahwa manusia itu adalah makhluk sosial yang artinya membutuhkan orang lain untuk hidup. Oleh karena itu, hubungan sangat penting untuk menunjang kebutuhan.Mulai dari membeli kebutuhan sandang, papan, pangan dan yang lainnya.

  • Teman

Masih memiliki keterkaitan dengan contoh kebutuhan primer nomor 7 yakni hubungan, manusia juga butuh teman untuk bercerita atau sekedar menghilangkan rasa jenuh bekerja. Rasanya di dunia ini gak ada satu orangpun yang tidak memiliki teman dalam hidupnya. Betul, kan?

  • Informasi

Informasi dibutuhkan seseorang untuk mengetahui kejadian yang terjadi diluar jangkauan seseorang. Misalkan terdapat pandemi virus Corona yang sangat cepat menyebar di dunia termasuk di Indonesia, kita membutuhkan informasi untuk mengetahuinya secara lebih cepat dan efisien.Hal yang satu ini bisa didapatkan dari berbagai macam sumber mulai dari handphone, televisi dan radio.

  • Kemampuan atau Keahlian

Keahlian dibutuhkan untuk menjalani pekerjaan yang dilakukan. Jika seseorang tidak memiliki keahlian, maka akan sulit untuk menjalani profesi yang dijalani.Kemampuan atau keahlian yang dimaksud pada bagian ini seperti menghitung, menulis atau membaca.

 

Baca Juga: Jangan Takut Apabila Dapat Telpon dari 188, ini Penjelasannya

 

Penelusuran yang terkait dengan Kebutuhan Primer

Posting Komentar

1 Komentar

  1. Blackjack - The Dr.MCD
    Blackjack - The Dr.MCD. Casino · Blackjack at the Hotel. · Blackjack at 충청남도 출장마사지 the 거제 출장샵 Lodge. · 정읍 출장샵 Blackjack at the communitykhabar Club. 광양 출장마사지

    BalasHapus